SehatFresh.com – Olahraga penting bagi kesehatan dan perkembangan tubuh baik orang dewasa maupun anak-anak. Selain memberikan manfaat untuk orang dewasa, olahraga juga memiliki manfaat yang baik untuk perkembangan dan pertumbuhan anak.
Pada masa anak-anak tentunya memiliki aktivitas fisik yang aktif karena pada saat anak-anak banyak yang ingin diketahui. Dengan melakukan olahraga, anak-anak akan memiliki fisik yang sehat juga melatih perkembangan otak baik dalam kehidupan sosial, komunikasi, mengambil keputusan, komitmen, memperbaiki suasana hati, hingga meningkatkan rasa percaya diri.
Dengan melakukan olahraga, akan membuat anak terhindar dari obesitas, depresi, dan penyakit lainnya. Untuk menghindari risiko tersebut, pola hidup sehat dan aktif juga disarankan. Apa saja olahraga yang baik bagi anak?
- Renang
Pada dasarnya anak-anak pasti menyukai bermain air, baik di kolam renang maupun di pantai. Renang sangat baik jika diajarkan sejak dini, sebab ini akan menambah keahlian anak untuk menghilangkan rasa takut terhadap kedalam air, dan keamanan di air. Selain itu, berenang juga baik bagi anak yang menderita asma, karena dengan berenang maka akan melatih anak untuk mengontrol pernapasannya.
Dengan berenang akan memberikan keuntungan fisik seperti, kesehatan jantung, memperkuat otot, fleksibilitas, koordinasi, keseimbangan, mengontrol berat badan dan memiliki postur tubh yang baik. Berenang juga akan memberikan manfaat pada kehidupan sosial anak seperti, disiplin, memiliki perasaan bebas dan penghargaan diri.
- Sepak bola
Olahraga ini merupakan olahraga yang dilakukan secara tim, yang dapat melatih ketangkasan fisik. Olahraga sepak bola akan memberikan manfaat bagi fisik berupa kesehatan jantung, memperkuat otot, koordinasi mata dan kaki, metaih keseimbangan dan kontrol berat badan.
- Basket
Olahraga secara tim ini juga baik untuk anak-anak. Dengan metih anak bermain basket akan emmberikan maanfaat berupa kesehatan kardiovaskulernya, melatih koordinasi anak antar anggota, memperkuat otot tangan dan kaki, melatih fleksibilitas, keseimbangan dan melatih otak untuk melakukan taktik yang baik. Basket juga akan mengajarkan anak untuk kerjasama yang baik, disiplin, penghargaan diri, melatih kepemimpinan dan keadilan.
- Bersepeda
Bersepeda sangat menyenangkan, apalagi dilakukan bersama-sama antara orantua dan anak atau bersama teman. Anda dapat melatih anak anak bersepeda mulai dengan sepeda roda dua yang diberi dua roda pengaman, kemudian meatih anak untuk menggunakan sepeda roda dua. Dengan bersepeda akan melatih kesabaran anak, melatih kekuatan otot kaki, fleksibilitas, dan melatih keseimbangan. Selain itu anak juga mejadi disiplin, memiliki kesadaran terhadap lingkungan dan memiliki perasaan bebas berekspresi.
- Beladiri
Beladiri ternyata tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa, anak-anak juga dapat melakukan olahraga beladiri ini. Ada berbagai jenis olahraga beladiri, seperti, pencak silat, tae kwon do, karate dan masih banyak beladiri lainnya. Olahraga beladiri ini emmerlukan pelatih yang telah ahli dan mampu mengajarkan anak-anak. Dengan melakukan olahraga beladiri anak-anak akan mengetahui caranya melindungi diri, memperkuat otot fisik, melatih koordinasi anggota tubuh, melatih keseimbangan, dan memiliki integritas serta kedisiplinan.