Pria Usia 40 Tahunan Wajib Memantau Tekanan Darah dan Kolesterol

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Kaum pria memiliki kecenderungan yang lebih tinggi terserang berbagai macam penyakit di usia senja. Hal itu tidak terlepas dari gaya hidup pria yang gemar merokok atau minum-minuman keras. Berdasarkan hal tersebut disarankan bagi pria dengan usia 40 tahunan untuk rajin memantau tekanan darah dan kolesterol.

Kenapa pria diusia 40 tahunan harus rajin memantau tekanan darah dan kolesterol? Hal itu tidak terlepas dari risiko terkena serangan berbagai penyakit. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberapa penyakit yang bisa dialami pria akibat tekanan darah dan kolesterol yang tidak terpantau.

Terkena serangan jantung

Kolesterol dan hipertensi dapat mengakibatkan serangan jantung atau stroke. Normalnya tekanan darah sekitar 120/80. Alhasil jika pria yang berusia 40 tahunan mengalami tekanan darah lebih dari 140/90, maka sebaiknya segera memeriksakan diri ke Dokter.

Terkena aneurisma aorta perut atau pembengkakan pada pembuluh aorta di perut

Tekanan darah dan kolesterol yang tidak terkendali pada pria yang berusia 40 tahunan, bisa menyebabkan risiko lebih besar untuk mengalami penyakit ini. Pria yang berusia lebih dari 40 tahun, perlahan-lahan bisa mengalami pembengkakan pada aorta perut. Terlebih jika pria tersebut merupakan seorang perokok berat.

Dokter biasanya menyarankan seseorang untuk melakukan USG. Dengan memanfaatkan frekuensi gelombang suara, USG bisa mendeteksi apakah ada benjolan di arteri utama dalam perut atau tidak. Jika ternyata ada benjolan pada arteri dalam perut, maka langkah medis lebih lanjut akan dilakukan.

Terkena kanker usus

Pria yang telah memasuki usia 40 tahun, memiliki peluang yang cukup besar terserang kanker usus. Kanker usus bisa juga disebabkan karena tidak terkendalinya tekanan darah dan kolestrol pada tubuh. Faktor lainnya adalah mempunyai riwayat keluarga yang terkena kanker usus.

Dokter akan menganjurkan pasien untuk menjalani skrining kanker usus besar atau rektum. Bila dapat dideteksi ecara dini dan masih tahap prakanker, penyakit tersebut masih bisa untuk disembuhkan. Namun juga sudah menyebar, maka penyembuhan harus dilakukan dengan proses yang lama.

Terkena prostat

Pria yang memasuki usia senja juga bisa terkena prostat, dengan ciri mengalami masalah pada saat buang air. Pembesaran tersebut bisa jinak, tapi juga bisa menjadi ganas karena sudah tergolong kanker prostat. Alhasil pria yang telah memasuki usia 40 tahun disarankan untuk melakukan pemeriksaan dubur guna merasakan kelenjar prostat, sekaligus memeriksa kelainan yang mungkin muncul.

Terkena penyakit diabetes

Tekanan darah dan kolesterol harus sering dilakukan untuk mencegah terjadinya diabetes. Pasalnya seiring bertambahnya umur, risiko pria mengalami diabetes akan semakin besar. Skrining untuk mengetahui diabetes bisa dilakukan melalui pemeriksaan gula darah puasa dan dua jam setelah puasa. (APY)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here