Tempuh Seks Aman saat Pasangan Mengidap Herpes Genital

www.sehatfresh.com

SehatFresh Herpes Genital berasal dari virus herpes simplek tipe 1 dan 2. Penyakit ini menyebabkan luka, rasa gatal, timbul gelembung-gelembung berisi cairan getah bening dan iritasi. Sampai saat ini tidak ada obat khusus untuk mengatasi sumber penyebaran penyakit virus tersebut dan beberapa orang menjadi khawatir apakah masih bisa untuk melakukan seks yang aman pada pasangan.

Jika salah satu pasangan sudah terdiagnosis terkena penyakit herpes genital tindakan yang paling baik yaitu dengan tidak melakukan hubungan seksual. Hal ini dikarenakan untuk mencegah penularan infeksi pada pasangannya.

Selain melakukan konsultasi terkait dengan pengobatan infeksi tersebut, ada beberapa cara yang dapat dilakukan sebagai cara alternatif untuk bisa melakukan seks yang aman. Anda dapat melakukan kegiatan selain hubungan intim seperti melakukan seks oral. Namun anda dapat memastikan terlebih dahulu bahwa aman dari herpes di area mulut.

Kegiatan masturbasi juga bisa menjadi alternatif lain. Masturbasi dapat dilakukan masing-masing secara bersama dan tanpa saling bersentuhan. Anda dapat melakukan bersama dengan posisi yang saling berhadapan. Namun perlu diperhatikan, setelah melakukan masturbasi cucilah tangan dengan sabun dan air hangat untuk menghilangkan virus yang ada.

Jika sangat diinginkan, berhubungan intim dapat dilakukan jika anda dan pasangan setuju untuk melakukannya serta sudah berkonsultasi sebelumnya dengan dokter. Tips atau cara yang aman anda dan pasangan bisa mengguna kondom dan dental dam.

Penggunaan kondom lateks saat berhubungan intim efektif dapat mengurangi resiko penularan herpes jika digunakan dengan cara yang benar. Anda dapat menambahkan dengan penggunaan pelumas karena akan membantu dalam mengurangi gesekan sehingga mencegah kondom sobek atau meminimalkan resiko kerusakan kondom saat digunakan.

Selain itu, dental dam atau kondom untuk mulut saat seks oral juga dapat digunakan untuk mencegah tingkat penyebaran dari penyakit herpes. Karena herpes dapat menyebar saat bersentuhan dengan kulit jadi dental dam menjadi sangat diperlukan. (MLD)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here