Alasan Memuncaknya Libido Wanita Pada Saat Ovulasi

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Hubungan seks merupakan salah satu kebutuhan setiap orang khususnya bagi mereka yang sudah dalam ikatan pernikahan. Untuk itu membahas hal tersebut merupakan suatu hal yang menarik dan tiada hentinya. Selama ini seorang pria diangap lebih agresif dalam permainan ranjang. Akan tetapi ada sebuah penelitian yang menyatakan bahwa pada saat ovulasi atau masa subur seorang wanita akan lebih bergairah untuk melakukan hubungan seks.

Menurut Samantha Dawson seorang peneliti dari University of Lethbridge di Kanada menyatakan bahwa wanita akan sangat agresif kepada pria pada saat ovulasi. Penelitian yang kutip dalam jurnal Archives of Sexual Behavior melakukan sebuah penelitian kepada 27 wanita, dimana dalam penelitian tersebut setiap wanita diminta untuk menulis sebuah buku harian mengenai fantasi hubungan seks yang dialaminya selama masa subur.

Dari hasil penelitian tersebut menunjukan bahwa para wanita tersebut rata-rata merasakan fantasi seksual yang meningkat dibandingkan hari lainnya. Apa alasannya?

Menurut seorang dokter ahli kandungan dan pendiri Walk In GYN Care yang bernama Adeeti Gupta , MD menjelaskan bahwa siklus menstruasi seorang wanita berkaitan dengan naik dan turunnya hormon estrogen dan progesteron. Dimana kedua hormon tersebut dapat mempengaruhi kehidupan seksualnya.

Sebuah Penelitian yang di kutip dalam Hormones and Behavior yang dilakukan pada sekelompok wanita sarjana dimana setiap responden harus merekam aktivitas seksual dan perasaan fraluess pada dirinya dengan cara mengukur kadar hormon lebih dari dua siklus menstruasi penuh. Dari penelitian tersebut menunjukan bahwa kedua hormon tersebut memiliki dampak yang serius pada kehidupan seksualnya.

Menurut Gupta menjelaskan bahwa hormon estrogen dapat meningkatkan hasrat dan keinginan, sedangkan hormon progesterone sebagai penstabil yang menekan hasrat dan keinginan.

Menurut seorang ahli saraf kognitif dan terapis seks bernama Nan Wise, Ph.D., menyatakan bahwa pada saat menstruasi, seorang wanita akan mengalami penurunan hormon estrogen dan progesteron secara drastis. Menurut beliau selama 1 minggu seorang wanita sedang menstruasi maka hormon estrogen mulai meningkat dengan stabil. Hal tersebut yang menjadi alasan memuncaknya gairah seks seorang wanita.

Secara biologis tubuh manusia dibentuk untuk melakukan reproduksi, sehingga pada masa subur maka otak akan menangkap sebuah sinyal dari sistem reproduksi wanita untuk melakukan hubungan seks. Reaksi otak tersebut merupakan suatu hal yang bersifat otomatis.

Menutrut dr Allen Wilcox seorang ahli epidemiologi di Amerika Serikat menjelaskan bahwa peningkatan gairah seks yang memuncak pada saat ovulasi disebabkan oleh suatu zat kimia alami yang disebut feromon.

Zat kimia tersebut saat ovulasi mengalami peningkatan dan akan ditangkap oleh indra penciuman sehingga wanita akan lebih menggairahkan. Selain itu indra penciuman seorang wanita saat memasuki ovulasi akan meningkat secara tajam sehingga dari perubahan tubuh tersebut mengakibatkan hasrat yang besar untuk melakukan hubungan seks. (KMY)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here