Ampas Beras Kencur untuk Mengurangi Bengkak dan Nyeri Keseleo

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Beras kencur kini mudah ditemukan di kedai jamu, pasar atau toko obat herbal. Manfaat yang banyak dari beras kencur ini membuat minuman ini menjadi kegemaran dari segala usia. Tapi, tahukah anda bahwa beras kencur dapat mengobati keseleo dan bengkak? Untuk mengobati keseleo dan bengkak beras kencur biasanya diambil ampasnya atau dijadikan parem.

Beras kencur merupakan minuman tradisional yang memiliki banyak khasiat. Selain dapat digunakan untuk merawat kecantikan kulit, beras kencur juga dapat meningkatkan nafsu makan karena mengandung vitamin B dan minyak atsiri. Beras kencur yang bahan utamanya terbuat dari beras dan kencur. Sedangkan untuk membuat parem beras kencur biasanya ditambahkan dengan serei. Bahan-bahan untuk membuat beras kencur ini sangat mudah ditemukan dan dengan harga terjangkau.

Ampas dari beras kencur dapat membantu mengurangi nyeri dari keseleo dan mengurangi pembengkakan pada kaki yang diakibatkan dari benturan, luka atau infeksi. Akibat dari kaki keseleo dan bengkak tentunya mengganggu aktivitas harian kita. Tidak hanya bengkak tapi juga merasa sakit dari keseleo.

Ampas beras kencur ini digunakan dengan cara membalurkannya pada bagian yang bengkak. Hal ini bisa dilakukan setiap pagi atau sore setelah mandi hingga bengkak dan keseleo berangsur-angsur hilang. Nah bagaimana ampas beras kencur dapat mengobati bengkak? Simak penjelasan berikut ini:

  1. Melancarkan peredaran darah

Salah satu kandungan dalam ampas beras kencur dapat memperlancar peredaran darah yang diakibatkan oleh penggumpalan darah pada kaki yang bengkak yang menyumbat peredaran darah.

  1. Menyehatkan kulit

Pada kaki yang bengkak akibat benturan tentunya terdapat kulit yang mengalami iritasi. Kandungan vitamin B2 pada beras dapat membantu menjaga kesehatan kulit. Jadi parem beras kencur ini juga baik untuk kesehatan kulit.

  1. Mencegah peradangan

Selain infeksi, kaki yang bengkak karena keseleo juga dapat mengalami peradangan. Kandungan dalam kencur dapat membantu mengatasi peradangan ini sehingga parem beras kencur cocok untuk meringankan bengkak pada kaki.

  1. Mengencangkan kulit

Selain iritasi kulit juga mengalami perubahan ukuran akibat dari pembengkakan. parem beras kencur dapat membantu mengencangkan kulit, tidak hanya mengencangkan kulit tetapi juga dapat menghaluskan kulit.

  1. Menjaga kesehatan sistem saraf

Kandungan vitamin B1 dan B3 didalam parem beras kencur dapat membantu menjaga kesehatan sistem saraf. Kaki yang bengkak akibat benturan atau keseleo juga dapat mengganggu kinerja sistem saraf. Jadi parem beras kencur ini baik digunakan untuk meredakan kaki yang bengkak dan keseleo.

Nah cara membuat parem beras kencur pun cukup mudah. Dengan menyiapkan bahan-bahan secukupnya mulai dari beras, kencur dan serei yang telah dicuci bersih. Kemudian haluskan bahan-bahan tersebut dan tambahkan sedikit air. Parem beras ini dapat dibalurkan secara teratur 2 kali sehari setelah mandi pada kaki keseleo atau bengkak dan hindarkan dari bagian yang terluka. (DKA)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here