Benarkah Berendam Air Hangat Bisa Bahayakan Penis?

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Berendam air hangat memang membuat tubuh relaks. Kegunaan air hangat adalah untuk mentransfer panas sehingga dapat melemaskan otot dan memperlancar peredaran darah. Berendam akan membuat kulit menjadi bersih dan tubuh jadi lebih nyaman sehingga tidur jadi nyenyak atau stres bisa hilang.

Meski berendam air hangat memberikan banyak manfaat, ada beberapa hal yang harus diperhatikan pria. Penis cukup sensitif dengan panas sehingga sebelum berendam ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh pria. Inilah tips berendam air hangat bagi pria:

  • Perhatikan suhu air

Suhu air di dalam bak mandi, jacuzzi, atau kolam air hangat alami berbeda-beda. Kadang terlalu tinggi sehingga bisa melepuhkan kulit, kadang hanya hangat-hangat kuku yang nyaman untuk berendam. Nah, sebelum berendam ke dalam air pastikan dahulu suhu dari air dan kemampuan kulit untuk menerima.

  • Jangan tempatkan penis di tempat air mengalir

Beberapa kolam air atau jacuzzi memiliki tempat masuknya air yang berbentuk gelembung. Suhu di area itu cukup tinggi karena air baru keluar dari sumber yang panas. Beberapa pria mungkin merasa nyaman dengan duduk di sekitar air yang menekan itu karena penis sedikit menerima rangsangan. Namun, hindari area itu karena suhu yang terlalu tinggi bisa melukai penis.

  • Pastikan airnya bersih

Sebelum berendam pastikan airnya bersih. Berendam tidak sama dengan mandi biasa atau mengenakan shower. Air yang dipakai untuk shower akan jatuh ke bawah dan membawa kotoran. Kalau berendam, air akan menggenang sehingga kotoran yang mengendap akan tetap ada.

  • Selalu sediakan minuman

Berendam air hangat akan membuat cairan di dalam tubuh ikut menguap. Itulah kenapa berendam air hangat atau sekadar sauna tidak boleh lama-lama. Kalau terlalu lama bisa membuat Anda menjadi mudah sekali lemas dan tidak ada tenaga untuk melakukan apa pun.

  • Perhatikan durasi

Berendam sebentar mungkin tidak akan berdampak untuk penis. Namun, kalau cukup lama bisa menaikkan suhu di testis cukup lama. Sperma yang ada di sana akan susah diproduksi. Kalau pun bisa diproduksi, kualitasnya tidak akan baik.

  • Mandi air dingin setelah berendam

Setelah mandi air hangat, jangan langsung mengenakan pakaian setelah tubuh dikeringkan dengan handuk. Ada baiknya, Anda mandi atau melakukan shower dengan air yang suhunya lebih dingin terlebih dahulu. Mandi akan membuat suhu tubuh menurun, khususnya suhu di area penis. Kalau suhu turun, gangguan pada penis bisa dihindari. Lebih lanjut, mandi dengan air yang dingin bisa membuang kotoran yang menempel. Tubuh akan kembali bersih dengan efek relaks yang masih menempel. (SBA)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here