SehatFresh.com – Salah satu cara merawat penampilan pria adalah dengan mencuci muka agar tetap kelihatan segar dan cerah. Selain berfungsi untuk menjaga wajah tetap bersih, cuci muka dengan sabun khusus muka juga dapat membantu kulit wajah tetap terawat dan terhindar dari gangguan penyakit kulit seperti jerawat atau komedo. Namun, meski kesannya sederhana, sering kali anda tidak melakukan aktifitas cuci muka ini dengan benar.
Selama ini rekomendasi umum yang beredar di masyarakat, dianjurkan untuk mencuci wajah dua kali sehari menggunakan sabun pembersih yang ringan serta tidak bersifat iritatif. Masyarakat awam percaya jika kulit yang super bersih tanpa ada kuman sedikitpun akan membuat wajah seseorang semakin berkilau dan terhindar dari masalahatau gangguan kulit. Ini merupakan mitos yang harus diluruskan.
Aktifitas membersihkan wajah dengan menggosok secara berlebihan ternyata dapat memperburuk kondisi kulit. Hal ini disebabkan karena flora normal kulit yang sejatinya berfungsi memberikan proteksi juga ikut hilang bersamaan dengan kelembaban di lapisan luar kulit yang terkikis akibat pemakaian cairan pembersih muka tersebut.
Seorang ahli penyakit kulit atau dermatologi dari New York City, dr. Jeremy Brauer menjelaskan bahwa, mencuci muka merupakan perawatan wajah yang paling murah dan mudah dilakukan. Lebih lanjut dirinya mengatakan jika semakin seseorang mencuci wajahnya dengan baik dan benar, maka wajahnya akan semakin terawat dengan baik.
Lantas, Berapa kali yang ideal pria mencuci muka dengan sabun?
Kebanyakan pria mungkin mencuci wajahnya saat mandi di pagi hari sebelum berangkat kerja. Pada saat malam, pria biasanya mencuci wajah mereka dengan sabun wajah yang memiliki scrub, dengan tujuan menghilangkan debu dan minyak yang menempel dikulit wajah setelah seharian beraktivitas.
Dikutip dari beberapa media, dr. Terrence Keaney, ahli ilmu penyakit kulit yang bekerja dengan saah satu produk perawatan kulit wajah, merekomendasikan kepada pasien prianya agar mencuci wajah dengan frekuensi dua kali sehari. Dan hanya dua kali sehari saja jangan lebih.
Selain itu, sekelompok peneliti dari Harvard Medical School juga melakukan penelitian pada sekelompok populasi dengan mencuci wajah mereka selama dua minggu menggunakan pembersih ringan kemudian membandingkannya dengan kelompok lain yang mencuci wajah sebanyak satu kali, dua kali hingga empat kali sehari selama 6 minggu.
Dari penelitian tersebut, didapatkan data statistik yang tidak menunjukkan adanya perbedaan signifikan antar kelompok. Namun, pada kelompok yang mencuci wajah dengan frekuensi dua kali sehari menunjukkan adanya perbaikan kondisi komedo terbuka serta peningkatan jumlah lesi non radang yang dimiliki sebelumnya.
Pada kondisi lain yakni yang mencuci wajah dengan frekuensi hanya satu kali sehari, kondisi jerawat akan memburuk dengan peningkatan papula, eritema dan jumlah lesi inflamasi yang cukup signifikan.
Dari penelitian tersebut menyimpulkan bahwa rekomendasi mencuci muka sebanyak dua kali sehari dengan pembersih muka yang ringan terbukti efektif dan nyaman. Namun, mencuci wajah secara berlebihan mungkin tidak terlalu menimbulkan resiko seperti yang diduga sebelumnya, terutama apabila Anda termasuk individu yang aktif dan sering berkeringat. Jangan lupa, pastikan memilih pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit anda, dan tidak bersifat iritatif. (AGT)