Hamil di Usia Remaja Penyebab Tingginya Angka Kematian Pasca Melahirkan

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Angka kematian ibu pasca melahirkan merupakan pekerjaan rumah pemerintah yang sampai kini masih belum tuntas dan justru selalu meningkat. Hal itu dapat dilihat dari jumlah angka kematian ibu pada tahun 2017, pemerintah menargetkan agar angka kematian mengalami penurunan yaitu 102 kasus kematian ibu melahirkan per 100 ribu kelahiran. Sayangnya justru meningkat drastis dari perkiraan yaitu terjadi angka kematian ibu sebanyak 305 kasus setiap 100 ribu kelahiran di Indonesia.

Ada banyak penyebab tingginya angka kematian ibu di Indonesia, tapi yang sangat dominan yaitu banyaknya remaja yang menikah di usia muda sehingga memaksakan mereka untuk hamil di usia remaja juga. Penyebab tertinggi tersebut dibuktikan dalam sebuah penelitian bahwa ada sejumlah penyebab tingginya angka kematian ibu dan menikah muda menjadi posisi pertama sebanyak 48 persen penyebab kematian ibu pasca melahirkan dan disusul dengan hamil di usia remaja atau di bawah usia 20 tahun sebanyak 38 persen.

Jadi hamil di usia remaja termasuk penyebab tingginya kematian ibu pasca melahirkan di Indonesia. Tak hanya di Indonesia, bahkan di luar negeri hamil di usia remaja juga menjadi akibat kematian ibu pasca melahirkan. Di seluruh dunia, khususnya negara berkembang, ada sekitar 50.000 remaja perempuan dengan rentang usia 15-19 tahun yang meninggal saat masa kehamilan atau pada proses melahirkan.

Banyaknya kasus kematian ibu melahirkan akibat hamil di usia remaja membuktikan bahwa makin muda remaja perempuan mengalami kehamilan maka makin berisiko bagi dirinya saat persalinan dan juga janin yang dikandungnya. Jadi juga berisiko menambah angka kematian ibu dan bayi.

Hamil di usia remaja berisiko mengalami kematian saat melahirkan karena keadaan tubuhnya yang secara fisik belum siap untuk menjalani proses persalinan seperti panggul yang sempit. Faktor lain juga bisa menjadi penyebab remaja yang hamil bisa meninggal saat melahirkan yaitu fasilitas kesehatan yang belum mampu menangani adanya masalah proses persalinan pada remaja. Meski demikian, sebenarnya pemerintah juga sudah cukup baik dalam menangani kasus kematian ibu di kalangan remaja.

Upaya yang telah dilakukan pemerintah khususnya dibidang kesehatan yaitu selalu melakukan penyuluhan kepada masyarakat baik di desa maupun diperkotaan. Dengan upaya tersebut semoga terbangun kerjasama antara masyarakat dan pemerintah sehingga dapat menekan angka kematian ibu. Sebaiknya juga tingkatkan usia hamil anda, sebaiknya jangan menikah terlalu dini sehingga secara fisik dan psikis anda sudah siap untuk hamil dan melahirkan, jadi dapat membantu menurunkan angka kematian ibu pasca melahirkan. (DKA)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here