Kiat Menghadapi Seorang Remaja yang Dirundung Rasa Galau

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Galau merupakan kata yang apabila diartikan secara singkat berarti kacau tidak keruan (terutama mengarah pada pikiran). Sinonim atau persamaan kata dari galau yakni berat otak, bimbang, bingung, cemas, gamang, gelisah, terombang-ambing dan risau. Kata galau saat ini diartikan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia sebagai ungkapan rasa bingung apabila dihadapkan oleh beberapa pilihan atau ungkapan perasaan dimana harapan tidak sesuai dengan kenyataan yang sedang dihadapi.

Anak muda khususnya pada era digital ini kerap kali menggunakan kata galau untuk mengungkapkan kebingungan dan perasaan sedih yang sedang dihadapinya. Kegalauan yang melanda seorang remaja dapat dipicu oleh banyak faktor, diantaranya adalah tidak terpenuhinya kebutuhan fisiologis (rasa lapar dan haus), rasa aman (ingin dilindungi dari bahaya fisik dan emosional), sosial (rasa kasih sayang, kepemilikan dan persahabatan), penghargaan, dan aktualisasi diri (pertumbuhan, pencapaian potensi seorang remaja, dan pemenuhan kebutuhan sendiri).

Menurut Abraham Maslow, apabila kebutuhan-kebutuhan tersebut ada yang tidak atau belum terpenuhi, maka akan mempengaruhi kondisi psikologis seseorang baik usia remaja maupun kalangan usia lainnya. Hal tersebut dapat memicu perasaan galau. Kalangan usia remaja memang rawan mengalami kegalauan dan kemungkinan akan melakukan hal-hal yang apabila dipikirkan akan membahayakan bagi remaja tersebut.

Hal ini dikarenakan karakter setiap remaja berbeda dalam menghadapi perubahan dan situasi yang dihadapinya. Apabila kita berjumpa dengan seorang remaja yang dirundung rasa galau, ada baiknya kita memberikan dukungan agar terhindar dari hal-hal negatif. Berikut ini adalah kiat menghadapi seorang remaja yang tengah galau:

  1. Mengenali Diri Sendiri

Menurut Zulfikar (2013), untuk mengatasi kegalauan, dapat dimulai dengan mengetahui atau mengenal diri sendiri. Caranya adalah dengan mengevaluasi diri melalui analisa kekuatan, kelemahan, peluang dan tantangan (SWOT) yang dimiliki. Seorang remaja sebaiknya perlu belajar pada seseorang yang lebih mengetahuinya sehingga dapat mengetahui  apa tujuan hidup. Apabila tujuan hidup sudah tergambar, kemungkinan dapat mengatasi kegalauan yang sering kali melanda para remaja.

  1. Mengajak Olahraga

Usia remaja sebaiknya diisi dengan kegiatan-kegiatan positif yang tentunya menguntungkan baik bagi kesehatan fisik maupun psikis. Salah satu kegiatan positif yang dapat mengusir kegalauan adalah dengan berolahraga. Olahraga sudah pasti dapat meningkatkan kesehatan kita, di sisi lain olahraga juga dapat meningkatkan mood yang sedang buruk. Menurut penelitian yang telah dilakukan, olahraga menjadi salah satu solusi untuk menurunkan rasa stress yang sering dialami oleh setiap orang. Ajaklah para remaja untuk mengisi waktu dengan berolahraga, amati respon yang terjadi.

  1. Bersosialisasi

Ajaklah para remaja yang sedang menghadapi kegalauan dengan bersosialisasi. Tidak perlu dalam skala yang besar, cukup mengajaknya keluar dan berkumpul dengan teman-teman di luar. Dengan cara seperti ini, remaja yang sedang galau bisa saja meluapkan perasaannya dengan bercerita atau menghabiskan waktu bersama dengan teman-temannya, sehingga perasaan galau dapat berkurang.

  1. Mengajak Taat Kepada Tuhan

Kita tidak dapat memastikan dengan jelas apa penyebab dari kegalauan yang dihadapi oleh anak-anak di usia remaja. Akan lebih baik jika kita melihat keadaan ini, kita ajak mereka untuk taat kepada Tuhan. Karena setiap masalah yang menimpa kita adalah ujian dari Tuhan dan hanya kepada Tuhan lah kita dapat memohon agar menghilangkan kesedihan.

  1. Hindarkan Mendengar Lagu-lagu Sedih

Musik bagi para remaja merupakan sebuah penghibur yang dapat membangkitkan mood, namun jenis musik atau lagu yang memiliki irama dan lirik yang sedih justru akan membuat para remaja larut kedalam kegalauannya. Sebaiknya kita jauhkan benda-benda yang dapat memutar musik atau lagu yang sedih.

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here