Manfaat Berjalan Kaki Bagi Ibu Hamil

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Kehamilan adalah suatu hal dimana ruang lingkup geraknya ibu hamil menjadi terbatas karena perut dan bobot berat badan semakin berat, selain itu ibu hamil juga harus ekstra hati-hati dalam menjaga kesehatan tubuhnya. Untuk menjaga kesehatan tubuh ibu hamil maka anda harus memenuhi kebutuhan nutrisi, istirahat dan tetap harus berolahraga.

Olahraga yang cocok untuk ibu hamil yaitu jenis olahraga ringan contohnya berjalan kaki. Udara dipagi hari yang masih segar, tentu bisa menjaga kebugaran tubuh dan mengoptimalkan tumbuh kembang janin di dalam kandungan. Menurut data WHO tahun 2015 menjelaskan bahwa tercatat sekitar 803 kematian ibu hamil setiap harinya dan sekitar 99% terjadi di negara berkembang salah satunya yaitu Indonesia.

Kasus tersebut sebagian terjadi karena kehamilan yang tidak sehat, akan tetapi hal tersebut dapat di cegah dengan melakukan olahraga ringan seperti berjalan kaki. Untuk mengetahui lebih jelas, berikut ini beberapa manfaat yang didapatkan ibu hamil apabilan rajin berjalan kaki, antara lain :

  1. Mengurangi resiko keguguran

Berjalan kaki di pagi hari dengan udara yang masih sejuk dan lebih sedikit tercemar polusi tentu memberikan efek menyegarkan. Selain itu oksigen yang dihirup akan dialirkan menuju plasenta bayi sehingga dapat mendukung pertumbuhan janin dan dapat memperkuat rahim.

Hal ini tentu dapat menurunkan resiko terjadinya keguguran pada saat kehamilan. menurut dr Anita Amalia Sari menjelaskan untuk melakukan olahraga berjalan kaki di kehamilan trimester 3 boleh dilakukan kapan saja asalkan ibu hamil merasa nyaman.

  1. Mengurangi terjadinya diabetes

Pada umumnya nafsu makan ibu hamil akan meningkat di usia kehamilan 6 bulan. Asupan makanan yang memiliki kandungan gula yang tidak diimbangi dengan olahraga tentu akan meningkatkan resiko terjadinya diabetes. Kondisi diabtes pada saat hamil dapat menurunkan pada anaknya nanti. Hal ini tentu dapat anda cegah dengan sering melakukan olahraga ringan berjalan kaki.

  1. Meningkatkan stamina

Melakukan olahraga ringan berjalan kaki secara rutin bagi ibu hamil dapat melatih otot tubuh menjadi lebih rileks dan elastis, sehingga hal ini dapat meningkatkan stamina dan anda tidak akan mudah lelah.

  1. Meredakan stres

Perubahan hormon yang terjadi selama masa kehamilan seringkali membuat suasana hati ibu hamil berubah-rubah, hal tersebut tentu dapat membuat ibu hamil mudah merasakan stres. Berjalan kaki di pagi hari dapat merangsang pelepasan hormon endorfin yang mampu membuat perasaan jadi tenang dan rileks, tentu ini sangat bermanfaat sekali bagi ibu hamil.

  1. Mengurangi preeklamsi

Preeklamsi merupakan komplikasi yang dapat terjadi selama kehamilan. Kondisi ini biasanya ditandai dengan tekanan darah tinggi dan hasil lab protein urine positif. Berjalan kaki yang sering dilakukan selama hamil dapat membuat tekanan darah lebih stabil.

  1. Mencegah varises

Selama hamil kondisi yang sering terjadi yaitu varises. Varises biasanya disebabkan oleh aktivitas yang terlalu berat. Akan tetapi melakukan olahraga ringan seperti berjalan kaki dapat mencegah muculnya varises.

  1. Membantu proses persalinan

Menurut dr Dyan Novita anggraini menyatakan bahwa sering melakukan olahraga ringan seperti berjalan kaki dapat membuat sirkulasi darah ke janin menjadi lancar dan dapat memperkuat otot-oto yang akan digunakan selama proses persalinan. (KMY)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here