SehatFresh.com – Vitamin C memiliki fungsi yang sangat baik bagi tubuh. Diantaranya membantu perawatan kulit, proses penyembuhan, dan menjaga daya tahan tubuh seseorang. Selain diperoleh dari bahan alami atau mengkonsumsi suplemen, vitamin C juga bisa diserap tubuh melalui suntikan.
Klinik kecantikan menawarkan suntik vitamin C
Saat ini sering dijumpai berbagai klinik kecantikan yang menawarkan jasa suntik vitamin C. Melakukan suntik vitamin C memiliki fungsi untuk mencerahkan kulit, sehingga seseorang bisa terlihat awet muda. Hal itulah yang akhirnya membuat banyak wanita memanfaatkan jasa suntik vitamin C, untuk mengubah penampilannya.
Sebenarnya dengan mengkonsumsi buah atau sayur yang mengandung vitamin C dapat memberikan efek positif bagi kecantikan serta kesehatan tubuh. Namun efek perubahan akan lebih cepat apabila vitamin C tersebut disuntikkan secara langsung ke tubuh.
Alhasil vitamin C tidak perlu melewati proses cerna terlebih dahulu, karena bisa langsung diserap oleh tubuh. Misalnya saja menyuntikan vitamin C di area wajah, secara cepat mampu membuat wajah terlihat lebih cerah dan putih. Tidak heran jika akhirnya banyak wanita yang memilih suntik vitamin C, sebagai jalan pintas untuk kecantikannya.
Manfaat suntik vitamin C untuk kulit dan imunitas tubuh
Penyuntikan vitamin C yang teratur dan tidak melebihi dosis yang dianjurkan, dapat membuat wajah seseorang menjadi lebih cerah dan segar. Selain mampu memutihkan kulit, suntik vitamin C ini juga sesuai bagi wanita yang memiliki kulit wajah kusam yang diakibatkan menumpuknya sel kulit mati.
Suntik vitamin C selain bermanfaat untuk kulit, juga bisa untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Dengan kekebalan tubuh, seseorang menjadi lebih kuat dan tidak mudah sakit. Suntik vitamin C juga dapat membantu tubuh untuk memperbaiki sel yang rusak, sekaligus mempercepat dalam penyembuhan luka.
Adakah efek sampingnya?
Namun selain memiliki manfaat, suntik vitamin C rupanya juga memberikan efek samping. Untuk menghindari munculnya resiko dari perawatan kulit dengan suntik vitamin C ini, sebaiknya perlu dipastikan bahwa orang yang melakukan tindakan medis tersebut benar-benar ahli di bidang kesehatan. Seseorang juga perlu mengetahui dosis serum vitamin C yang sesuai aturan, karena over dosis bisa mengakibatkan terjadinya efek samping yang lebih berbahaya.
Resiko kelebihan dosis bisa mengakibatkan infeksi pada kulit, timbul ruam di kulit, gatal-gatal di kulit, memar di kulit, hingga risiko terburuknya adalah kematian. Selain itu penyuntikan vitamin C yang berlebihan juga bisa memperberat kerja ginjal, sehingga memicu penyakit gagal ginjal.
Mengatasi efek samping suntik vitamin C
Guna meminimalisir resiko dari efek samping tersebut, seseorang bisa mengkonsumsi lebih banyak air putih selama melakukan perawatan suntik vitamin C. Tujuannya untuk membantu kerja ginjal, agar lebih maksimal.
Terkait dengan frekuensi suntik vitamin C ini, seseorang bisa mengkonsultasikannya kepada dokter atau ahli kecantikan. Tujuannya agar mendapatkan hitungan yang lebih pasti, mengingat kondisi tubuh setiap orang berbeda-beda. (APY)