SehatFresh.com – Apakah Anda pernah mengalami gondongan? Penyakit gondongan atau parotitis merupakan salah satu penyakit yang dapat membuat penderitanya merasa tidak nyaman. Bagi Anda para pembaca yang sudah pernah mengalami gondongan pasti merasakan sakit di bagian leher, selain itu juga memungkinkan untuk mengalami rasa malu karena adanya pembengkakan di area yang sakit sehingga membuat tampilan seakan lebih gemuk. Kedua hal tersebut merupakan dampak yang dapat dilihat secara fisik dan psikologis dari adanya gondongan.
Telah dibuktikan sebelumnya bahwa penyebab penyakit gondongan merupakan akibat dari infeksi suatu virus yang bernama Paramyxovirus. Masa berkembang virus di dalam tubuh dapat dirata-rata antara 17-18 hari, walaupun pada setiap orang memiliki perbedaan dalam rentang waktu sakit. Masa perkembangan virus di dalam tubuh seseorang disebut juga dengan masa inkubasi, dimana pada masa itu sistem tubuh menunjukkan respon abnormal yang dapat dikatakan sebagai tanda-tanda dan gejala dari terinfeksinya virus penyebab gondongan.
Adapun tanda-tanda dan gejala-gejala dari seseorang yang telah terinfeksi virus Paramyxovirus yang dapat digambarkan sebagai berikut.
- Demam
Dikarenakan penyakit gondongan merupakan suatu penyakit infeksi, maka tanda awal yang sangat kentara adalah demam. Suhu badan pada hari-hari pertama biasanya akan mencapai 38,5-40˚C. Respon demam merupakan akibat dari bekerjanya sistem imun tubuh yang sedang melawan benda asing yang masuk ke dalam peredaran darah, yakni virus.
- Nyeri
Gejala penyakit gondongan yang membuat tidak nyaman adalah rasa nyeri atau sakit yang dirasakan pada daerah sekitar leher. Rasa nyeri ini merupakan gejala lain dari adanya proses peradangan selain demam, biasanya akan menyebabkan penderita gondongan merasa tidak nyaman. Nyeri juga akan menyebabkan penderita mengalami gangguan berupa kehilangan nafsu makan yang berhubungan dengan rasa kaku pada rahang.
- Bengkak
Pembengkakan yang terjadi pada penderita gondongan biasanya dapat menyebar dari bagian bawah rahang sampai ke bawah telinga (leher). Bisa terjadi di sisi kiri leher atau sebaliknya, serta apabila sudah parah dapat membengkak di kedua sisi leher. Pembengkakan akan terjadi selama kurang lebih 3 hari, setelah itu akan berangsur-angsur mengempis dengan sendirinya, jika ingin lebih cepat mengempis maka dapat dilakukan pengompresan dengan air hangat atau air dingin.
Khusus pada pria, pembengkakan dapat terjadi di bagian testis (buah zakar) karena virus dapat dengan cepat menyebar melalui aliran darah.
- Mual dan muntah
Rasa mual dan muntah merupakan bentuk respon komplikasi yang menyerang organ pankreas. Karena pankreas merupakan organ yang membantu dalam proses pencernaan, apabila infeksi virus sudah menyebar ke pankreas, maka penderita biasanya mengalami gejala mual dan muntah. Gejala-gejala ini dapat ditemukan pada penderita penyakit gondongan yang sudah parah. (SPT)