SehatFresh.com – Sopan santun merupakan bentuk perbuatan terpuji dan suatu norma dalam agama, sosial dan budaya. Setiap orang harus memiliki sikap sopan santun yang tentunya harus dibangun, dilatih dan diterapkan sejak dini agar anak terbiasa bersikap sopan dan santun kepada siapa saja dan tidak melakukan suatu hal yang tidak baik.
Mengajarkan sopan santu pada anak memang salah satu hal yang harus dilakukan oleh setiap orang tua. Memang tidak mudah mengajarkan suatu hal baik kepada anak. akan tetapi dengan membiasakan maka anak menjadi terbiasa. Berikut ini beberapa tips mengajarkan sopan santun kepada anak, antara lain :
- 3 hal dasar sopan santun
Tiga hal dasar utama dalam mengajarkan sopan santun kepada anak yaitu dengan mengenal tiga kata ajaib yaitu kata maaf, kata terimakasih, kata tolong. Biasakan anak untuk meminta maaf ketika salah, meminta tolong ketia memerlukan bantuan dan mengucapkan kata terimakasih saat ia mendapatkan pertolongan. Hal ini apabila anda terapkan pada anak akan menjadi suatu kebiasaan sampai dewasa nanti.
- Jadilah orangtua panutan
Orangtua merupakan salah satu panutan dan role model bagi si kecil. Sehingga dalam mengajarkan anak sopan santun anda harus memberikan contoh dan sikap yang baik pada anak agar dirinya dapat mencontoh prilaku sopan santun yang anda lakukan.
- Memiliki tujuan
Dalam mengajarkan sopan santun pada anak sebaiknya anda tidak perlu memiliki ekspektasi yang berlebihan. Cukup anda memiliki tujuan yang jelas dan masuk akal hal apa saja yang perlu di capai si kecil dalam belajar dan bersikap sopan santun.
- Melatih sopan santun saat anak bersosialisasi
Apabila anak sudah mulai berbaur dengan anak-anak lain sebaiknya anda mengajarkan si kecil untuk berbagi dan senantiasa mau meminjamkan mainannya dan tidak pelit.
- Mengajarkan ucapan salam
Salah satu bentuk sopan santun yaitu mengucapkan salam saat ketemu kerabat dan teman. Ucapan salam tersebut dapat berupa hallo, assalamu’alaikum, dll.
- Mengajarkan bermain dengan sopan
Ajarkan anak untuk bermain dan bertemen secara baik dengan teman-temannya. Anda bisa memulai dengan cara memberikan peraturan supaya anak memahami dasar-dasar sopan santun.
- Sopan santun duduk saat makan
Sebagian orangtua terkadang menyuapi si kecil pada saat makan sambil berdiri dan tidak membiasakan anak makan dalam kondisi duduk. Untuk itu anda dapat membiasakan sejak dini pada anak mengenai etika duduk pada saat makan.
- Sopan santun dalam berbicara
Ajarkan kepada anak untuk selalu berbicara yang baik, jujur dan tidak berbohong. Hal ini tentu harus anda latih dan terapkan sejak dini dengan membiasakan komunikasi baik antara anak dengan orangtuanya. Sehingga anak akan terbiasa menggunakan bahasa yang sopan dan meminimalisir anak untuk mengatakan hal yang tidak baik. (KMY)