SehatFresh.com – Ahli gizi merupakan seorang pakar yang banyak memahami tentang gizi dan pola makan yang sehat, orang tersebut dapat mengajarkan dan memberi tahu kepada masyarakat. Ahli gizi dapat dikatakan suatu pekerjaan atau profesi bagi mereka yang ahli di bidang gizi yang dilaksanakan berdasarkan ilmu pengetahuan.
Mereka telah menempuh pendidikan yang memiliki kompetensi dibidangnya dan memiliki kode etik, serta bersifat melayani masyarakat. Setiap orang menginginkan hidup dalam keadaan sehat baik secara fisik maupun psikis. Gaya hidup dan olahraga tidak cukup untuk mendapatkan kehidupan yang sehat. Hal ini harus di dukung oleh asupan nutrisi yang dikonsumsi oleh kita.
Pada paragraf pertama diartikel ini telah dijelaskan bahwa seorang ahli gizi memiliki sifat melayani masyarakat. Salah satu sifat melayani tersebut yaitu berupa anjuran pola makan yang tepat dan baik menurut para ahli gizi. Berikut ini beberapa pola makan yang dapat anda terapkan dikehidupan sehari-hari anda, antara lain :
- Sarapan pagi
Menurut para ahli menjelaskan bahwa sarapan merupakan sebuah aktivitas sederhana yang memiliki sejuta manfaat. Sarapan dapat memulai proses kerja sistem pencernaan dan dapat memberikan tenaga agar anda dapat melakukan aktivitas dengan baik.
- Jangan menunda makan
Nabi pernah berpendapat bahwa pada saat kita merasa lapar maka segeralah kita makan. Hal serupa sama halnya yang dianjurkan oleh ahli gizi dimana pada saat perut terasa lapar, sebaiknya anda segera makan dan jangan menunda makan.
- Mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan
Buah dan sayur merupakan jenis makanan yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi. Buah dan sayur memiliki kandungan nutrisi yang penting yang sangat dibutuhkan oleh tubuh dan keduanya memiliki manfaat mencegah serta mengatasi berbagai macam gangguan kesehatan. Meskipun begitu konsumsi buah dan sayur dalam batas yang normal.
- Minum air putih
Air putih merupakan jenis minuman yang dianggap paling menyehatkan. Konsumsi air putih dalam sehari minimal 8 gelas atau setara 2-3 liter.
- Tepati jam makan
Sistem metabolisme dalam mencerna makanan secara menyeluruh sekitar 24 jam. Akan tetapi paling sebentar dalam waktu 8 jam. Sehingga buatlah jadwal makan anda dan tepati di setiap jadwal makan anda serta jangan anda tinggalkan.
- Ngemil di waktu yang tepat
Jeda waktu makan normal biasanya 5 jam sekali. Sebaiknya anda mengemil di waktu diantara jeda makanan tersebut.
Hal yang harus anda hindari
- Hindari makanan dan minuman yang memiliki kandungan alkohol karena biasanya makanan atau minuman tersebut memiliki kadar gula yang tinggi.
- Apabila anda sedang melakukan program diet, sebaiknya anda tidak perlu melakukan diet ketat dan cukup anda lakukan secara teratur
- Batasi dan hindari makanan junk food, fast food, makanan dalam kemasan dan makanan-makanan yang dapat menimbulkan gangguan kesehatan.
Beberapa jenis makanan yang disarankan
- Menambah asupan makanan yang mengandung protein seperti telur, daging merah, oetmeal, kacang-kacangan, susu, dll.
- Mengkonsumsi jenis makanan yang mengandung lemak baik contohnya ikan salmon, ikan tuna, dan lain-lain karena memiliki kandungan omega-3 yang baik untuk kesehatan.
- Pilihan makanan yang mengandung karbohidrat kompleks contohnya gandum, beras merah, kacang-kacangan, dll.
- Jangan lupakan konsumsi makanan yang mengandung serat tinggi, seperti pepaya, oetmeal, dll. (KMY)