SehatFresh.com – Masa remaja merupakan masa dimana setiap anak ingin mencari jati dirinya dan menemukan hal-hal baru. Selain itu masa remaja merupakan masa dimana kamu sudah bisa membedakan suatu hal yang baik dan buruk.
Dalam fase ini sebaiknya anda gunakan sebaik mungkin untuk mempersiapkan masa depan yang cerah dimana anda setelah lulus Sekolah Menengah Atas akan menentukan apakah akan bekerja atau melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi. Apabila kamu harus bekerja dan tidak bisa melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi, berikut ini beberapa skil yang perlu anda miliki sebelum memasuki dunia kerja, antara lain :
- Publik speaking
Salah satu skill yang perlu anda miliki sebelum memasuki dunia kerja yaitu publik speaking. Publik speaking merupakan suatu kemampuan berbicara di depan publik. Tidak semua orang memiliki kemampuan baik mengenai skill ini karena pada kenyataannya masih banyak orang yang merasa gugup ketika berkomunikasi di depan orang banyak, sehingga kamu harus melatihnya selama masa sekolah. Untuk melatihnya anda bisa mengikuti organisasi yang ada di sekolah tersebut.
- Kemampuan bahasa
Sebelum anda memasuki dunia kerja alangkah baiknya anda mempersiapkan diri untuk memiliki kemampuan bahasa yang baik, disarankan yang di utamakan yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Kedua bahasa tersebut merupakan bahasa asal negara kamu sendiri dan bahasa Internasional, sehingga anda tidak akan merasa kesulitan saat anda akan berkomunikasi dengan orang asing.
- Profesionalitas
Dunia kerja merupakan dunia yang penuh persaingan mesti hal tersebut ada dan tidak nampak secara langsung (persaingan sehat). Hal ini perlu anda pahami dan harus menjadi suatu hal yang ahli dibidangnya. Selain itu dalam dunia kerja seorang yang profesional biasanya akan lebih dihargai lebih tinggi dan memiliki peluang kerja yang tinggi.
- Kerja tim
Skill yang perlu kamu miliki sebelum memasuki dunia kerja yaitu bagaimana kamu bisa bekerja secara tim dan tidak bekerja secara individual.
- Analisa dan pemecahan masalah
Dalam dunia kerja tentunya kamu akan menemuan banyak konflik, skill yang perlu anda miliki sebelum memasuki dunia kerja yaitu kemampuan anda dalam menganalisa dan menyelesaikan konflik tersebut dengan keputusan yang bijak.
- Kepemimpinan
Kepemimpinan tidak harus dimiliki oleh seorang pemimpin, akan tetapi dalam kamu juga harus bisa memiliki sikap pemimpin dimana kamu harus bisa melatih diri untuk mengontrol diri da bersikap bijak.
- Pola pikir kritis
Berfikir kritis merupan suatu hal yang baik untuk mencari hal yang paling esensial dari semua masalah. hal ini bertujuan agar kita tidak mudah terpengaruh, tidak terkejut dan tidak mudah tergoda. Hal ini harus dimiliki oleh seorang yang ingin menguasi keadaan.
- Interpersonal yang baik
Memiliki skill interpersonal baik merupakan hal yang penting untuk anda miliki saat akan memasuki dunia kerja.
- Penguasaan informasi dan teknologi
Kecanggihan informasi dan tekonologi merupakan skill yang perlu anda miliki untuk mempersiapkan dunia kerja. (KMY)