Tips Menjaga Kesehatan Rahim

www.sehatfresh.com

SehatFresh.com – Menjaga kesehatan adalah tugas setiap orang, terutama individu masing-masing. Hal ini bertujuan agar tubuh selalu bugar dan terhindar dari penyakit, salah satunya menjaga kesehatan sistem reproduksi (contoh rahim). Rahim merupakan bagian reproduksi wanita yang memiliki peran penting dalam kehidupan seks dan kesuburan serta keturunan. Berikut ini beberapa cara untuk menjaga kesehatan rahim, antara lain :

  1. Jangan sering menahan BAK

Kebiasaan menahan BAK dapat membawa dampak buruk bagi kesehatan salah satunya mempengaruhi kesehatan sistem perkemihan. Selain itu menahan BAK dapat memicu pertumbuhan bakteri karena urine memiliki kandungan bakteri yang banyak. Pertumbuhan bakteri dapat menyebabkan infeksi saluran kemih dan dapat menjalar ke vagina.

Apabila zat beracun dan bakteri yang menumpuk disaluran reproduksi terlalu lama dapat memicu penyakit hingga menuju rahim. Sehingga untuk menjaga kesehatan rahim salah satunya anda dapat menghindari kebiasaan menahan BAK.

  1. Chek rutin ke ginekologi

Menjaga kesehatan rahim anda dapat melakukan pemeriksaan rutin ke bagian ginekologi salah satunya pemeriksaan IVA dan pap smear. Kedua jenis pemeriksaan tersebut dilakukan bertujuan untuk mendeteksi adanya penyakit sedini mungkin.

  1. Olahraga secara teratur

Olahraga salah satu kebiasaan baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Olahraga dapat melancarkan peredarah darah sehingga berpengaruh positif pada sistem reproduksi wanita, termasuk dalam menjaga kesehatan rahim.

  1. Jangan terlalu sering duduk

Apabila pekerjaan anda mengharus anda harus duduk dalam waktu yang lama, usahakan untuk berdiri sejenak dan melakukan peregangan untuk merileksasikan organ tubuh. Hal ini dikarenakan duduk terlalu dapat dapat menghambat alirah darah ke area panggul dan dapat menyebabkan penebalan pada dinding rahim. Sehingga untuk menjaga kesehatan rahim anda dapat menghindari kebiasaan tersebut.

  1. Mengatur pola makan dan menjaga berat badan

Menjaga kesehatan rahim anda dapat melakukan upaya dengan mengatur pola makan yang sehat dan menjaga berat badan agar sistem peredaran darah lancar. Menurut sebuah penelitian menjelaskan bahwa wanita yang terlalu banyak mengkonsumsi daging merah dapat beresiko mengalami fibroid (tumor jinak di otot rahim).

  1. Perbaiki pola tidur

Kebiasaan begadang dapat menggaggu siklus hormon wanita, hal ini tentu berkaitan dengan sistem reproduksi wanita termasuk rahim. Sehingga untuk menjaganya anda dapat menjaga dan memperbaiki pola tidur anda.

  1. Hindari makanan kemasan

Makanan kemasan dan siap saji pada umumnya memiliki kandungan kimia dan zat pengawet, penyedap dan pemanis yang dapat mengganggu kesehatan termasuk kesehatan reproduksi.

  1. Hindari rokok

Menurut sebuah penelitia di Inggris menjelaskan bahwa rokok memiliki zat pemicu kanker yang dapat terkonsentrasi pada cairan tubuh di sekitar leher rahim. Dalam jangka panjang akan membawakan dampak yang lebih serius untuk kesehatan rahim.

  1. Waspadai keputihan
  2. Setia kepada satu pasangan. (KMY)

TINGGALKAN KOMENTAR

Please enter your comment!
Please enter your name here