SehatFresh.com – Bra yang dikenakan di balik pakaian seringkali luput dari perhatian wanita dalam hal merawatnya. Tak sedikit wanita yang belum mengetahui bagaimana cara merawat bra yang benar, terutama cara mencucinya. Banyak wanita yang memakai bra sekali lalu mencucinya. Di sisi lain, banyak pula wanita yang mencuci bra setelah memakainya berkali-kali. Lantas, mana yang lebih baik?
Menurut Lexie Sachs, analis produk dari Textiles Lab, bra idealnya dicuci setelah 3-4 kali pemakaian. Sejumlah pakar dermatologi pun berpendapat serupa. Ya, nyatanya mencuci bra terlalu sering hanya akan membuat bra lebih cepat rusak. Selain cepat melar, cup bra juga lebih cepat berubah bentuk akibat tekanan dan gesekan saat mencuci. Hal ini tentu dapat mengurangi kemampuan bra untuk menopang dan menjaga bentuk payudara.
Tipikal wanita yang memakai mencuci bra setelah sekali pakai umumnya khawatir akan akumulasi keringat dan kuman pada bra. Namun, pada kulit secara alamiah terdapat zat dan organisme, seperti sel kulit mati, keringat, bakteri, dan jamur. Zat dan organisme tersebut tidak membahayakan selama kulit tidak memiliki luka terbuka sebagai gerbang masuk kuman ke dalam tubuh.
Malas ganti bra hingga memakai bra yang sama untuk waktu yang lama tentunya juga tak baik bagi kesehatan karena dapat menyebabkan payudara lebih lembab dan membuat bakteri berkembang biak berlebihan. Seberapa sering Anda harus mencuci bra harus disesuaikan dengan kondisi. Jika Anda termasuk wanita dengan mobilitas tinggi, banyak berkeringat, dan habis kehujanan, maka bra sebaiknya dicuci setelah satu kali pemakaian.
Jika Anda terbiasa memakai bra yang berbeda setiap hari, Anda bisa memakai bra secara bergiliran dan mencucinya setelah pemakaian ketiga. Kalaupun Anda memakai bra yang sama pada hari berikutnya, hal itu juga tak masalah. Namun, sebaiknya Anda tidak memakai bra saat hendak tidur guna memungkinkan payudara lebih leluasa bernapas dan bra yang tadi Anda pakai bisa diangin-anginkan.
Selain frekuensi mencuci, perawatan bra yang perlu diperhatikan adalah cara pencuciannya. Bra sebaiknya dicuci dengan tangan secara perlahan menggunakan deterjen ringan. Namun, bila Anda mencucinya dengan mesin cuci, cucilah dengan kecepatan paling rendah. Anda juga bisa menggunakan laundry bag khusus agar bra tak langsung terkena putaran mesin cuci.
Setelah dicuci, hindari memeras bra atau mengeringkannya dengan pengering di mesin cuci. Panas dari pengering hanya akan membuat bra cepat rusak. Jemur bra di luar ruangan di tempat teduh yang tidak terkena matahari secara langsung hingga benar-benar kering. (RFZ)